Ruteng – Siswa Madrasah Tsanawiyah (MTs) Amanah Ruteng Kabupaten Manggarai Tandatangani Pakta Integritas atau Kesepakatan Bersama tentang Anti Bullying (Perundungan) di lingkungan Sekolah.
Penanda tanganan ini berlansung di depan kepala madrasah dan disaksikan oleh bapak/ibu guru di sekolah Kamis, 11 Mei 2023.
Penandatanganan Fakta Integritas Anti Bullying ini juga sebagai bentuk Komitmen Bersama Peserta Didik MTs Amanah Ruteng dalam rangka membebaskan bullying dari lingkungan sekolah.
Sementara, Kepala Sekolah MTs Amanah Ruteng Bapak Mansur Amriatul S.Pd mengatakan, penandatanganan Anti Bullying merupakan program perioritas internal Sekolahan yang termuat juga dalam tata tertib peserta didik.
Cara pencegahan dengan mengajak peserta didik terlibat lansung untuk berkomitmen sekaligus mengampanyekan bahwa lingkungan sekolah harus bebas dari aktivitas Bullying atau sejeninya.
“Selian itu, kami juga selalu menyampaikan di tiap pembelajaran untuk tidak melakukan bullying serta berhati-hati menggunakan medsos,” tutup Mansur.