MTs Amanah Ruteng Raih Akreditasi A

Ruteng, Manggarai – MTs Amanah Ruteng kabupaten Manggarai meraih Akreditasi A dengan total nilai 92. Predikat akreditasi A ini berdasarkan Surat Keputusan Ketua Badan Akreditasi Nasional Sekolah/ Madrasah nomor 106/BAN-SM/SK/2023 tentang Penetapan Hasil Automasi Akreditasi Sekolah/ Madrasah Tahun 2023 tanggal 24 Oktober 2024 ditandatangani oleh Ketua BAN Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah bapak Totok Suprayitno.

Berdasarkan Surat Keputusan tersebut, otomatis Akreditasi sebelumnya yang diterbitkan tahun 2016 sudah tidak berlaku lagi. Dimana status akreditasi sebelumnya dengan predikat B telah habis masa berlakunya sejak tahun 2021 lalu. Akreditasi yang baru dengan predikat A dengan masa berlaku sampai tanggal 24 Oktober 2028.

Kepala MTs 1 Amanah Ruteng Mansur Amriatul mengapresiasi yang setinggi-tinggi kepada semua tim madrasah sehingga mendapatkan Akreditasi dengan predikat A ini. “Ini butuh perjuangan dan ikhtiar bersama semua stakeholder baik unsur Yayasan, madrasah, orang tua siswa dan pemerhati pendidikan lainya selama 5 tahun terakhir telah banyak melakukan refleski, evaluasi lalu tindak lanjut sehingga mendapatkan capaian hari ini”, ungkapnya.

“Alhamdulilah berkat kerja sama semua tim madrasah kita bergerak lebih jauh dari predikat Akredisi B (85) ke Akreditasi A dengan nilai 92″ jelasnya.

Mudah-mudahan dengan capaian hari ini menjadi energi positif bagi semua tim madrasah untuk melakukan perbaikan, evaluasi dan pengembangan-pengembangan lain terhadap semua layanan dimadrasah agar lebih maksimal lagi dalam capaiannya, tutupnya.

Download SK Penetapan Akreditasi & Sertifikat DISINI

Bagikan :

Artikel Lainnya

PMR MTs Amanah Ruteng Gelar Work...
labuanbajovoice.com -Dalam rangka meningkatkan kompetensi dan ...
Laporan Keuangan BOS MTs Amanah ...
Ruteng, – Laporan Keuangan ini merupakan salah satu bent...
MTs Amanah Ruteng Join Google Wo...
LABUANBAJOVOICE.COM | Setelah melalui proses verifikasi berjen...
MTs Amanah Ruteng Gelar MGMP Awa...
Ruteng – Mengawali tahun baru 2024/2025 MTs Amanah Ruten...
Sambutan Kamad MTs Amanah Ruteng...
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuhPuji Syukur dan sela...
Peringati Hari Pandu Dunia, MTs ...
Ruteng, – Memperingati Hari Bapak Pandu Dunia (Baden Pow...

Download App Madrasah

Nikmati Cara Mudah dan Menyenangkan dalam Layanan Pendidikan dengan Bergabung di MTs Amanah Ruteng, Update Informasi Sekolah dan Layanan Hanya Dalam Genggaman